Wajah Baru Balai Wartawan Diresmikan Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra

Renovasi Gedung Balai Wartawan di Polda Sumatera Utara (Sumut) telah selesai. Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak langsung meresmikan Balai Wartawan, Selasa (22/3/2023).

Mar 22, 2023 - 15:06
Wajah Baru Balai Wartawan Diresmikan Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra
Persemian gedung Balai Wartawan Sumut.

NUSADAILY.COM-MEDAN-Renovasi Gedung Balai Wartawan di Polda Sumatera Utara (Sumut) telah selesai. Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak langsung meresmikan Balai Wartawan, Selasa (22/3/2023).

Peresmian Balai Wartawan ini juga dihadiri langsung Ketua PWI Sumut Farianda Putra Sinik yang juga Pimpinan Umum/Redaksi Harian Medan Pos dan para Pejabat Utama Polda Sumut.

Dalam kata sambutannya Irjen Pol Panca menyampaikan renovasi gedung Balai Wartawan Polda Sumut merupakan pemenuhan janji yang pernah dia sampaikan kepada Ketua PWI.

" Alhamdulillah janji itu sudah bisa saya penuhi. Semoga dengan gedung baru ini kemitraan Polri khususnya Polda Sumut dengan insan pers semakin solid lagi.

Dalam kesempatan ini, Irjen Pol Panca yang dikenal dekat dengan insan pers ini didampingi Ketua PWI Sumut  berkenan melakukan pengguntingan pita dan meninjau ruangan Balai Wartawan Polda Sumut.

Selanjutnya Irjen Pol Panca dan para Pejabat Utama Polda Sumut makan malam bersama dengan para insan pers yang sehari harinya bertugas melakukan peliputan berita di Mapolda Sumut dan jajarannya. Acara berakhir dengan pemberian bingkisan sembako kepada seluruh wartawan unit Polda Sumut.(mar)